Wali Kota Palu Hadiri HUT ke-77 Bhayangkara Tahun 2023 Yang Dimeriahkan Dengan Jalan Santai

Palu, SatuSulteng.com – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE menghadiri HUT ke-77 Bhayangkara Tahun 2023 pada Rabu, 31 Mei 2023 di Makorem Jalan Jenderal Sudirman, Kota Palu.

Kegiatan yang dihadiri Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Farid R. Yotolembah mewakili Gubernur ini diawali dengan olahraga bersama TNI – Polri.

Staf Ahli Farid yang membacakan sambutan tertulis Gubernur menyampaikan Kegiatan olahraga bersama ini merupakan hal yang sangat penting dilakukan.

Selain mempererat tali silahturahmi antara TNI-Polri, kegiatan ini juga dapat membentuk jalinan kerjasama yang baik dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Menurut Staf Ahli Farid Sinergitas TNI-Polri yang sudah terjalin sangat baik ini harus terus dipertahankan sehingga makin solid dan kuat dalam koordinasi, komunikasi dan kolaborasi TNI-Polri.

Olehnya itu sinergitas TNI-Polri adalah kunci kekuatan dalam setiap penugasan untuk pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara.

“Saya harap dengan adanya olahraga bersama dalam rangka HUT Bhayangkara ini, selain mendukung tugas-tugas pengabdian para anggota TNI-Polri kepada masyarakat, secara khusus di wilayah Sulawesi Tengah, juga untuk menambah keakraban dan keharmonisan antara instansi,” harap Staf Ahli.

Selain dari itu kegiatan olahraga bersama ini, diharapkan juga mampu menjaga sinergitas dan solidaritas TNI-Polri secara maksimal sehingga keamanan dan ketertiban serta kondusivitas Sulawesi Tengah dapat terjaga dengan baik. (*/Red)

Exit mobile version