Sebanyak 112 Calon PPK Touna Akan Mengikuti Tes Wawancara, Berikut Jadwalnya

Touna, Satusulteng.com – Setelah melalui seleksi administrasi dan tes tertis calon PPK. Yang akan bertugas pada Pemilukada serentak 2020 di Bumi Sivia Patuju, selanjutnya akan memgikuti tes wawancara.

Tes wawancara dilaksanakan di Kantor KPU Touna selama tiga hari dari Minggu 9 Februari hingga Selasa 11 Februari 2020.

Ketua KPU Kabupaten Touna, Dirwansyah Putra, mengatakan tes wawancara berlangsung dari pukul 08.00 Wita hingga 16.00 Wita. Berdasarkan hasil tes tertulis sebelumnya peserta yang mengikuti tes wawancara sebanyak 112 orang.

“Peserta wajib datang dan jangan terlambat. Jika tidak datang dan terlambat langsung gugur.Karena itu peserta benar-benar harus datang tepat waktu jangan sampai terlambat,” kata Dirwansyah kepada media ini, Kamis (6/2/2020) siang.

Dirwansyah menambahkan, untuk tim penguji berasal dari Komisioner KPU Kabupaten Touna, kelulusan bagi calon PPK berdasarkan peringkat.

“Dengan tahapan yang cukup ketat diharapkan akan mendapatkan calon PPK yang berkualitas,”  tambahnya.(**).

Exit mobile version