Sambut HUT ke-67, IBI Kabupaten Ajangsana ke Panti Asuhan dan Rumah Tahfids

Touna, Satusulteng.com – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke-67 tanggal 24 Juni 2018 mendatang, IBI Cabang Kabupaten Touna melaksanakan kegiatan ajangsana ke Panti Asuhan dan Yayasan Rumah Tahfids yang ada di Kecamatan Ampana Kota dan Kecamatan Ratolindo, Sabtu (2/6/18) kemarin.

Kegiatan sosial yang bertepatan dengan bulan Suci Ramadhan itu, IBI Kabupaten Touna ajangsana ke tiga lokasi penerima santunan yakni Panti Asuhan Khairul Amin Bailo Kecamatan Ampana Kota, Yayasan Rumah Tahfidz Raudhatul Quran Semoli Kecamatan Ratolindo dan Yayasan Aisyiah.

Ketua Cabang IBI Kabupaten Touna Hj. Hadija Kandupi Lahay, A.Md.Keb yang diwakili oleh Bidan Nur Bagus Indah. Lakadjo SKM mengatakan, kegiatan sosial ajangsana ini merupakan agenda rutin tahunan IBI Cabang Kabupaten Touna setiap tahun.

“Ajangsana ini bukan hanya pada saat peringatan HUT IBI saja, akan tetapi sudah merupakan agenda rutin tahunan IBI Cabang Kabupaten Touna. Namun kegiatan kali ini merupakan rangkaian menyambut HUT IBI ke 67 pada tanggal 24 Juni 2018 mendatang,” kata Nur Bagus Indah Lakadjo, yang juga merupakan Kasi P2M BNNK Touna, Minggu (3/6/18).

Iin nama Bidan tersebut mengungkapkan, selain kegiatan sosial ajangsana ke Panti Asuhan, dan Rumah Tahfids juga akan dilaksanakan kegiatan-kegiatan lainnya seperti bhakti sosial di Desa tertinggal, berbagai lomba antar organisasi dan jalan santai.

“Jadi selain kegiatan sosial ajangsana ke Panti Asuhan dan Rumah Tahfids juga akan dilaksanakan kegiatan bhakti sosial dan berbagai lomba lainnya yang akan ditutup dengan Upacara Puncak tgl 24 Juni 2018 nanti,” ungkapnya.

Dia menambahkan, untuk sumbangan yang terkumpul berasal dari seluruh Bidan yang ada di Kabupaten Touna, baik yang berada di daratan maupun di kepulauan yakni 9 ranting IBI Touna.

“Penyerahan Santunan Anjangsana selain dihadiri langsung Ketua Cabang IBI Kabupaten Touna Hj. Hadija Kandupi Lahay, A.Md.Keb dan pengurus IBI Cabang Kabupaten Touna turut mendampingi Penasehat IBI Cabang Touna sekaligus Ketua Majelis Kode Etik Bidan Kabupaten Touna Hj. Mahira Tandah, SH,” tutupnya.(yaya).

Exit mobile version