Pemkot VS Pemprov, Wawali Perlihatkan Skillnya Saat Bermain Bola

Palu, Satusulteng.com – Pemerintah Kota Palu bersama Pemerintah Provinsi melakukan pertandingan All Star, bertempat di Stadion Galara  guna mengakrabkan para pegawai Pemerintah Provinsi maupun Kota Palu.

Pertandingan All star Pemprov melawan Pemkot turut bermain pula Wakil Walikota Sigit Purnomo Said. Saat itu kedudukan pemkot vs pemprov 1-0 yang di cetak oleh pemain pemkot yakni Subhan.

Usai pemain lain melakukan istirahat Wakil Walikota Palu sigit purnomo said melakukan pemanasan bersama camat tatanga dan juga kasubag Humas Akram sambil melakukan tendangan kegawang.

Usai istirahat langsung saja Wasit meniupkan pertanda pertandingan dimulai babak kedua, dengan nomor punggung 8 Wakil Walikota Palu langsung saja berdiri menjadi penyerang di sayap kanan.

Ketika Ia masuk Wawali melakukan tos kepada para pemain pemkot guna menyemangati para pemain pemkot.

Saat pertandingan Wakil Walikota begitu semangat dan sangat senang, terlihat dari ekspresi wajahnya ketika ia menggiring bola ke area lawan yang saat itu mendapat operan dari camat Tatanga.

Sekitar menit 60-an Pemain Pemprov Iskandar yang melihat kelemahan dari pemain Pemkot  langsung saja menjebloskan bola ke gawang Pemkot yang membuahkan hasil imbang yakni 1-1.

Pada menit ke 70 Wawali minta digantikan untuk istirahat sejenak, sekitar 15 menit diluar lapangan ia kembali masuk lagi di menit ke 85.

Sekitar dimenit 90-an wakil walikota palu menggiring bola sambil mengkolong salah satu pemain dari pemprov langsung ia menggiring kedepan gawang sehingga terjadi kemelut didepan gawang pemprov langsung saja bola yang ditendang wakil walikota  menyamping disudut tiang gawang sebelah kanan.

Ada hal yang lucu di menit-menit akhir babak kedua Wakil Walikota Saat mendapatkan bola operan dari salah satu pemain pemkot, langsung saja ia menggiring bola ke gawang pemprov. Namun naas saat menggiring bola Wakil Walikota Palu terjatuh tetapi ia sempat bangkit lagi sambil menggiring bola ke gawang lawan.

Usai pertandingan babak kedua wakil walikota palu tidak lupa berfoto bersama para pemain pemkot dan juga masyarakat sekitar stadion berfoto bersama dirinya.

Ketika ditanyai wartawan tentang tanggapannya pertandingan All Star ia merespon sangat baik dan juga ia inginkan untuk di adakan terus menerus guna memperat tali silaturahmi antar ASN.

“saya rasa bagus dengan adanya pertandingan seperti ini, untuk menjalin hubungan komunikasi yang lebih baik lagi antar SKPD baik dari pemkot maupun pemprov,” Ujarnya disela-sela istirahat. (Eky)

Exit mobile version