Pemkot Sediakan Tenaga Medis Posko Pengamanan Lebaran

Palu, Satusulteng.com – Pemerintah Kota Palu, Sulawesi Tengah, menyediakan tenaga medis di setiap posko pengamanan lebaran sebagai bentuk pelayanan kesehatan kepada masyarakat kota tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu Royke Abrahaman menyebutkan terdapat enam posko yang di bentuk untuk pelayanan kepada masyarakat.

“Iya, posko-posko ini berfungsi untuk pelayanan salah satu yaitu pelanan kesehatan,” kata Royke Abraham, terkait pelayanan kesehatan di hari libur, di Palu, Rabu.

Royke menyebut tenag medis yang di sediakan yaitu dokter, bidan dan perawan dengan sisten lembagian waktu kerja tertentu (shift).

Posko pengamanan lebaran, urai dia, bekerjasama antara Pemkot Palu dan Polres Palu.

Kerjasama itu menghasilkan enam posko yang dibentuk. Letaknya di daerah padat atau pusat-pusat kegiatan dan perbelanjaan.

“Misalkan di kompleks perbelanjaan Palu Plaza, disana ada posko yang dibentuk. Selain ada petugas kepolisian juga ada tenaga medis,” sebut Royke.

Ia mengemukakan posko tersebut dibentuk dan dioperasikan sejak H-7 Idul Fitri sampai dengan H+7.

“Kami berharap adanya posko ini dapat menambah kenyamanan masyarakat merayakan hari raya idul fitri,” ujar Royke. ***

Exit mobile version