KPU Touna Segera Lantik 438 PPS Terpilih

Touna, Satusulteng.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) akan melantik 438 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019. Anggota PPS yang akan dilantik ini akan menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilu ditingkat Desa dan Kelurahan. Jumlah anggota PPS tersebut tersebar di 146 Desa/Kelurahan se-Kabupaten Touna.

Sekertaris KPU Kabupaten Touna Rusdin Samu, SE mengatakan, setelah melewati 3 tahapan pengrekrutan yakni tahapan seleksi berkas, seleksi tes tertulis dan seleksi wawancara KPU Touna menetapkan 438 PPS yang lolos dan siap untuk dilantik.

Jadi 438 PPS tersebut telah ditetapkan oleh KPU Touna, berdasarkan hasil pleno penetapan anggota PPS, Minggu (25/2/18) yang dituangkan dalam surat keputusan Nomor : 23/PP-05-Pu/2209/KPU-Kab/II/2018,” Kata Rusdin Samu, Selasa (27/2/18).

Lanjut, kata Rusdin Samu, untuk pelantikan anggota PPS wilayah darat akan di dilaksanakan di dua tempat yakni Hotel Pink dan Balai Pertemuan (BPU) Kecamatan Tojo.

“Sementara Kecamatan wilayah kepulauan akan dilaksanakan di BPU masing-masing Kecamatan,” ujarnya.

Adapun Jadwal Pelantikan anggota PPS se-Kabupaten Touna yakni.

-Kecamatan Ampana Kota, Kecamatan Ampana Tete, Kecamatan Ratolindo dan Kecamatan Ulubongka, Sabtu 3 Maret 2018, bertempat Hotel Pink Ampana.

-Kecamatan Tojo Barat dan Kecamatan Tojo akan dilaksanakan pada Senin 5 Maret 2018 di BPU Kecamatan Tojo.

-Kecamatan Walea Besar, Rabu 7 Maret 2018 pagi, bertempat di BPU Kecamatan Walea Besar.

-Kecamatan Walea Kepulauan, Rabu 7 Maret 2018 siang, bertempat di BPU Kecamatan Walea Kepulauan.

-Kecamatan Talatako, Kamis 8 Maret 2018 pagi Wita bertempat di BPU Kecamatan Talatako.

-Kecamatan Togean, Kamis 8 Maret 2018 siang bertempat di BPU Kecamatan Togean.

-Kecamatan Una-Una, Jumat 9 Maret 2018 pagi bertempat di BPU Kecamatan Una-Una

-Kecamatan Batudaka, Jumat 9 Maret 2018 siang bertempat di BPU Kecamatan Batudaka.

(Penulis Yahya Lahamu)
(Sumber KPU Kab. Touna)

Exit mobile version