Bunda PAUD Kota Palu Resmikan Grand Opening Bimba Rainbow Kids Palu

Palu, SatuSulteng.com – Grand Opening Bimba Rainbow Kids Palu diresmikan Oleh Bunda PAUD Kota Palu, Diah Puspita, S.AP, Minggu, (5/2/2023) di Rukan D’Vatulemo jalan Prof. Moh. Yamin Palu.

Bimba Rainbow Kids Palu adalah Lembaga Bimbingan Anak khusus utk mendidik Anak Usia 3-7 Tahun, untuk membaca, menulis, menghitung, bahasa Inggris dasar dan Kreativitas anak serta juga kemandirian anak-anak.

Dalam Sambutannya, Bunda PAUD mengatakan, kehadiran Bimba Rainbow Kids Palu, merupakan suatu kemajuan yang luar biasa dalam memberikan pendidikan anak usia dini di kota palu, dengan memiliki tenaga pendamping yang perpengalaman.

Ia menambahkan, dengan pendidikann karakter yang baik dapat membentuk pribadi sopan santun dan akhlak yang sangat baik buat anak-anak.

Sementara itu, Pemilik Bimba Rainbow Kids Palu, Ir. Nelsvini Kusmara, ST. mengatakan Rainbow Kids merupakan lembaga bimbingan anak usia dini tidak sampai 7 tahun. Sehingga anak-anak sudah siap untuk kejenjang berikutnya yaitu Sekolah Dasar (SD).

“Kami mempersiapkan anak-anak usia dini sudah siap untuk masuk sekolah dasar, seperti bisa membaca, menulis, menghitung dan Bahasa inggris dasar,” ujarnya.

Nelsvini, mengatakan, Bimba Rainbow Kids Palu, merupakan cabang ke 1014 yang sudah tersebar diseluruh Indonesia, dan berfokus untuk mengajarkan kepada anak-anak untuk menulis, membaca, bahasa inggris dasar, kemandirian, kreativitas dan mendongeng kepada anak didik.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu, yang diwakili oleh Kepala Bidang PAUD, Taufik Lamuhido, S.Sos, M.Si, dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya Bimba Rainbow Kids Palu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan sangat membantu dan mensupport Lembaga bimbingan tersebut.

Menurutnya, adanya Rainbow Kids Palu merupakan suatu terobosan, dimana telah membuka cabang sebanyak 1014 diseluruh Indonesia. Sehingga membuat anak-anak usia dini umur 3 sampai 6 tahun sudah membaca, menulis dan lainnya.

“Tadi saya liat alhamdulliah anak-anak sudah bisa membaca di depan, sehingga kita sebagai orang tua berharap anak-anak kita bisa bersaing, ini sudah luar biasa dan kita sebagai orang tua sangat mendukung bimba rainbow kids palu, untuk mendidik anak-anak kita,” katanya. (SS1)

Exit mobile version