Asisten III Pemda Touna Lepas Peserta Jambore Nasional Ke 10

Touna, Satusulteng. com – Sebanyak 30 personil Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Tojo Una-una (Touna), Kamis (11/08/2016) kemarin di lepas oleh Asisten III Bidang Admistrasi Umum, Pemerintah Daerah (Pemda) Touna, Ir. Munawar Mapu, M.Si untuk mengikuti Jambore Nasional (Jamnas) ke 10 di Cibubur, Jawa Barat.

Pelepasan Kwarcab Pramuka Touna yang akan mengikuti Jamnas ke 10 di Cibubur selama 7 hari dari tanggal 14 sampai dengan 21 Agustus 2016,  juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Disdikpora) Kabupaten Tojo Una-una, Surya, S.Sos, M.Si dan peserta.

Asisten III Pemda Touna, Ir Munawar Mapu, M.Si berharap anak-anak yang terpilih mewakili Kwarcab Touna agar tetap kompak selalu dan yang terpenting menjaga nama baik Touna.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana potensial pengembangan wawasan dan keterampilan serta wahana pemberdayaan kecerdasan dan kepekaan sosial pramuka,” kata Munawar Mapu yang juga sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Touna.

Lanjut kata Munawar Mapu, setelah pulang dari Jamnas X 2016 nanti, adik-adik harus menjadi pelopor moral bagi seluruh generasi muda di Touna.

“Semoga adik-adik yang turut serta Jambore nasional mendapatkan pelajaran yang berarti. Akan banyak pelajaran dan pengalaman selama disana, manfaatkan momen ini untuk Kwarcab Touna, juga untuk diri sendiri,” terangnya

Munawar juga berpesan kepada peserta selama penyelenggaraan Jamnas berlangsung peserta dapat menjaga fisik dan kesehatan.

“Jaga kesehatan. Kekuatan Fisik dan mental sangat penting untuk mengikuti padatnya kegiatan Jamnas nanti, ” pesannya.

Exit mobile version